Lomba Kelurahan Bercerita Se-Kota Blitar

Administrator 14 Nov 2024 87x Share
img-berita

Sahabat Literasi

Pada hari Selasa, 12 November 2024 Dinas Perpustakan dan Kearsipan Kota Blitar menyelenggarakan salah satu even daerah yang telah dijadwalkan oleh Pemerintah Kota Blitar yaitu Lomba Bercerita Kelurahan se-Kota Blitar SEBAEK PARAS ELOK ( Sejarah, Budaya, Ekonomi, Pariwisata dan Kearifan Lokal . Acara yang diikuti perwakilan dari 21 Kelurahan se-Kota Blitar  itu digelar di Gedung Kusumo Wicitro, Jl.  Sudanco Supriyadi No. 168 Blitar mulai pukul 13.00 WIB sampai dengan pukul 21.30 WIB

Plt. Kadin Perpustakaan dan Kearsipan Kota Blitar, Drs. Njunariadi dalam laporan kegiatannya menyampaikan bahwa acara ini bertujuan untuk menggali sejarah kelurahan se-Kota Blitar dan mendokumentasikannya sehingga mempunyai dokumen / bahan pustaka yang secara ilmiah dan khusus memaparkan tentang Kota Blitar. Selain itu, acara ini  juga diharapkan dapat menumbuhkan dan meningkatkan minat baca terhadap sejarah dan budaya budaya lokal (daerah).

Sementara itu, Wakil Walikota Blitar Ir. H. Tjujuk Sunarijo, MM yang memberi sambutan sekaligus membuka acara menyampaikan bahwa kegiatan ini memiliki makna strategis dalam upaya menggali sejarah dan dinamika perjalanan kelurahan yang ada di Kota Blitar. 

Kota Blitar memiliki sejarah yang panjang. Namun demikian, belum semua warga tahu dan peduli tentang hal ini. Berbagai kendala yang menjadi penyebab minimnya pengetahuan tentang sejarah Kota Blitar antara lain kurang tersedianya bahan pustaka / literatur tentang Kota Blitar yang secara ilmiah dan khusus memaparkan sejarah kota blitar dari jaman kerajaan, penjajahan, kemerdekaan hingga saat ini 

Diharapkan dengan adanya lomba ini akan menambah wawasan  terhadap cerita tiap – tiap kelurahan yang ada di Kota Blitar di mana  setiap kelurahan tentu memiliki keunikan dan kearifan lokal tersendiri. Tiap – tiap kelurahan juga memiliki potensi dan tantangan yang berbeda. Semua ini perlu digali, dilestarikan dan dikembangkan secara positif agar generasi penerus dapat mengetahui dan bangga terhadap kelurahannya. Dengan menggali khazanah literasi yang ada pada masing – masing kelurahan secara tidak langsung  bisa  menunjukkan potensi yang ada di kelurahan – kelurahan di Kota Blitar.

Adapun dewan juri lomba terdiri dari 3 (tiga) orang yaitu :

Gigih Mardana .S.Sos. M. Si , Kabag Umum Setda Kota Blitar sekaligus pegiat literasi

Puwanto, S.Pd - jurnalis dan budayawan

Andre Prasetya Nugraha, S.Sn - seniman 

 Untuk penilaian dilaksanakan 2 (dua) tahap

Tahap pertama :  Penilain Naskah yang meliputi :

  • Substansi/isi
  • Tata Bahasa (EYD, Pemilihan kata,Koherensi tiap paragraf)
  • Kekayaan data.
  • Alur cerita.

 

Tahap kedua : Penampilan / Penuturan Cerita meliptu

  • Penguasaan materi 
  • Mampu menyampaikan pesan secara kronologis 
  • Gaya penyampaian yang komunikatif : volume suara, artikulasi, diksi, tempo, dll 
  • Kostum 

 

Acara ini juga dimeriahkan dengan penampilan duo pelawak nasional yaitu Cak Dodok dan Cak Komet berkolaborasi dengan  Nimas Ayu, penyanyi Blitar jebolan salah satu ajang kontes menyanyi di salah satu televisi nasional. 

Pada akhirnya, pleno dewan juru memutuskan juara dalam lomba ini adalah 

Juara 1 : perwakilan Kelurahan Sentul

Juara 2 : perwakilan Kelurahan Gedog

Juara 3 : perwakilan Kelurahan Pakunden

Juara Harapan 1 : perwakilan Kelurahan Plosokerep

Juara harapan 2 : perwakilan Kelurahan Kepanjen Lor

Juara Favorit : perwakilan Kelurahan Blitar

Para pemenang mendapat thropy, piagam penghargaan dan uang pembinaan dengan total Rp. 12.500.000,00 ( dua belas juta lima ratus ribu rupiah)

 

Berita Populer

Event Kota Blitar Tahun 2025

by Administrator | 14 Jan 2025

Tari Momosad Meriahkan Kota Blitar, Waris..

by Administrator | 25 Jul 2024

Pengumuman Pendaftaran CPNS Pemkot Blitar..

by Administrator | 23 Aug 2024

Tim Hore Dinas Perpustakaan dan Kearsipan..

by Administrator | 08 May 2024

Pengumuman 10 Peserta yang lolos Lomba Pe..

by Administrator | 15 Nov 2023

Launching Penerapan Aplikasi SRIKANDI di ..

by Administrator | 03 Nov 2023